Diseminasi Hasil Magang Guru TKRO SMK Negeri 1 Gesi

 
 

Senin, 27 Deswmber 2021 SMK Negeri 1 Gesi mengadakan Seminar Hasil Magang Guru TKRO SMK Negeri 1 Gesi. Kegiatan seminar diikuti oleh seluruh guru produktif TKRO dengan bertempat di ruang guru TKRO. Diawali dengan sambutan Kepala Sekolah SMK Negeri 1 Gesi Dra. Hendrina Widiastuty, M.Pd. beliau menekankan bahwa untuk memperbanyak rekanan industri yang dapat bekerja sama dalam hal permagangan khususnya guru TKRO. Seminar Hasil Magang SMK Negeri 1 Gesi disampaikan oleh Kurnianto, S.Pd., M.Pd. (magang di Nagara AC Batang), Budi Isnanto, S.T (magang di Nasmoco Solo Baru), Suparmin, S.T & Setyo Sri Haryono, S.Pd. (magang di CV Promekanik Globalindo), Joko Susanto, S.Pd. & Yusuf Wijaya, S.Pd. (magang di PT Esemka), Ihsan Fahrizal, S.Pd. & Dinadha Aries W., S.Pd. (magang di Nasmoco Toyota Ringroad). Kegiatan seminar diisi dengan pemaparan tiap lokasi magang dan tanya jawab seputar hasil magang.

Pentingnya Seminar Hasil Magang Guru SMK Negeri 1 Gesi ini diharapkan dapat bertukar informasi, ilmu baru dari industri-industri yang telah dipakai untuk magang sehingga bisa mendapat ilmu-ilmu dari satu industri dan industri lainnya. Kedepannya seminar magang ini tidak hanya untuk guru yang magang, namun bisa diterapkan pada siswa yang sedang PKL.

 
 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

×

Hallo

Click one of our contacts below to chat on WhatsApp

× Ada Yang Bisa Saya Bantu.?